Majalah dan Terbitan Berkala
Skana Teater Jogja ; The Flower of the Youth #14
Edisi 14 ini membahas tema tentang aktor, karena aktor adalah salah satu elemen pertunjukkan yang selalu mendapat apresiasi lebih dari penonton. Aktor adalah ujung tombak dalam pementasan. Dua tulisan menarik tentang keaktoran juga terdapat di edisi ini. Pertama, kolom Solilokui, perihal gagasan keaktoran oleh Ucog Lubis dan kolom Pengalaman oleh Rendra Bagus Pamungkas, bercerita tentang pengalaman dengan ayah tercintanya. Liputan teater mengulas liputan pentas Medea Media persembahan sutradara muda Naomi Srikandi, Mwathirika dari Papermoon Puppet Theatre, Rami dan Cangkir Pecah oleh teater Stemka, Ouroboros dari KRST, Teater Garasi dengan Tubuh Ketiga, Soda untuk Cita dari Citra Pratiwi dan suguhan Wayang Willem van Oranje dari Ki Ledjar Subroto dan Ki Ananta Wicaksana.
15-4820 | 705 S 14/2011 | Praktek Seni Interdisipliner (Majalah) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain