Buku
Grebeg Ingkung Sewu Pelestarian Merti Desa di Desa Karanggendeng Purworejo Jawa Tengah
Dalam budaya Jawa relasi manusia dan alam pada hakikatnya merupakan satu kesatuan yang tidak terpisahkan. Budaya Jawa mengajarkan banyak hal untuk menjaga keselarasan hidup antara manusia dengan alam, baik dalam lingkup makrokosmos maupun mikrokosmos. Masyarakat Jawa menjaga harmoni hubungan dengan alam melalui tradisi yang dilakukannya dari dulu hingga kini. Salah satu tradisi tersebut adalah merti desa atau disebut juga sebagai bersih desa. Upacara merti desa sampai saat ini tetap lestari dan dilaksanakan di beberapa wilayah, termasuk Kabupaten Purworejo. Di Purworejo upacara merti desa memiliki nama khusus yaitu Grebeg Ingkung Sewu. Salah satu desa yang melaksanakan adalah Desa Karanggedang yang berlangsung hingga sekarang karena didasari oleh keyakinan masyarakatnya sendiri yang berupaya untuk menghormati para pembabat alas/pembuka lahan desa serta para leluhurnya. Selain itu juga sebagai bentuk syukur kepada Tuhan YME yang telah memberikan kemakmuran dan kecukupan rejeki kepada warga desa. Isi buku ini membahas bagaimana awal mula dan prosesi upacara adat Grebeg Ingkung Sewu, siapa yang berperan mengembangkannya dan bagaimana potensi dari upacara adat tersebut dalam upaya pengusulan sebagai Warisan Budaya Tak Benda Indonesia.
23-11850 | 390 Wur G | Ilmu Sosial (Ilmu Sosial) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain